Sempat viral di grup Facebook Info Warga Jember Official, tentang seorang pengendara motor yang tertimpa banner caleg. Sampai lutut kakinya mengalami lecet, Minggu (7/1/2024).
Postingan itu diunggah pemilik akun R Joko Saw, warga Rambipuji Jember. Dia mengeluhkan alat peraga kampanye yang dipasang di pinggir jalan. Sampai menimpa dirinya.
Banner caleg yang menimpanya, terlihat bukan hanya dari satu partai. Namun yang bertanggungjawab mendatangi ke rumahnya, hanya Caleg Provinsi Golkar Dapil Jember – Lumajang nomer urut 2, Dwi Arya Nugraha Oktavianto atau akrab disapa Mas Vian.
Video Mas Vian bersama korbannya bernama Joko, sempat menyebar di kolom komentar grup Facebook tersebut. Terlihat Mas Vian meminta maaf langsung secara kesatria ke Joko. Kemudian Joko pun menerima etikat baik Mas Vian, yang juga pernah maju di Pilkada Jember 2020 menjadi calon wakil bupati.
“Saya meminta maaf Pak Joko. Karena banner saya menimpa jenengan. Mudah-mudahan pertemuan ini banyak hikmahnya. Semoga Pak Joko bisa kembali beraktivitas. Saya juga sudah menegur tim saya yang memasang banner,” kata Mas Vian di video bersama Joko.
Pemilik akun R Joko Saw, korban sekaligus yang memosting di Info Warga Jember Official, akhirnya menuliskan komentar seusai didatangi Mas Vian di rumahnya.
“Terimakasih buat Om Vian yang menyempatkan mampir. Sejatinya musibah tidak ada yang tahu. Alhamdulillah juga diberi keselamatan. Semoga buat pembelajaran agar lebih mementingkan keselamatan orang lain,” tulis Joko, seolah menegaskan bahwa dia dan Mas Vian sudah saling memaafkan. (*)